Xperia E5 |
RupeRupe, Sukabumi - Setelah sekian lama berita ini beredar, smartphone terbaru dari Xperia yaitu Xperia E5 akhirnya telah diresmikan. Informasi mengenai ponsel tersebut sudah terlihat jelas di situs web resmi Sony, bersamaan dengan serangkaian spesifikasinya.
Dikutip dari laman GSM Arena, Rabu 1 Juni 2016, Sony Xperia E5 ini memiliki layar berukuran 5 inci dan ditopang dengan prosesor bertenaga quad-core 1.3GHz Media MTK6735. Selain itu juga, Sony menanamkan RAM sebesar 1.5GB, memori internal 16GB serta bisa ditambah oleh memori eksternal.
Smartphone ini memiliki daya baterai yang cukup besar,yaitu 2.700 mAh dan diklaim memiliki daya tahan lumayan lama sekitar 2 hari. Di sektor photography Sony Xperia E5 dibekali kamera belakang berlensa 13MP dengan fitur tambahan yaitu LED flash dan kamera depan 5MP sehingga akan jernih untuk digunakan selfie.
Fitur baru lainnya termasuk NFC, dukungan konektivitas LTE Cat 4, dan dual SIM. "Akan Lupakan koneksi lambat. Xperia E5 memberikan performa yang baik,elegan dan tahan lama, serta semua pengalaman penting," tulis tim Sony di laman Xperia E5.
Telah kami siapkan Spesifikasi singkatnya dibawah ini :
- Jaringan : GSM / HSPA / LTE
- Rilis :bulan Mei 2016
- Status : akan release di indonesia bulan juni 2016
- SIM : (Nano-SIM) or Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
- Tipe layar : IPS capacitive touchscreen, 16M colors
- Ukuran : 5.0 inches (~69.4% screen-to-body ratio)
- Resolution : 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density)
- Multitouch : Yes, up to 4 fingers
- Protection : Scratch-resistant glass
- Android OS : v6.0 (Marshmallow)
- ChipsetMediatek : MT6735
- CPU : Quad-core 1.3 GHz Cortex-A53
- GPU : Mali-T720MP2
- microSD eksternal : up to 200 GB
- Internal :16 GB, 1.5 GB RAM
- Kamera utama : 13 MP, autofocus, LED flash
- FeaturesGeo-tagging, touch focus, face detection, HDR, panorama
- Video1080p@30fps
- Kamera depan : 5 MP
- BATTERY : Non-removable Li-Ion 2700 mAh battery
Sony Xperia E5 ini akan hadir dalam dua pilihan warna sehingga anda bisa memilih warna kesukaan anda, yaitu hitam dan putih.
Smartphone Xperia E5 tersebut telah dilengkapi sistem operasi Android terbaru (Marshmallow) hp ini dibanderol seharga 199 euro di eropa atau setara Rp 3 jutaan untuk di indonesia (Rp 15.214 per 1 euro).
Baca juga : Harga Samsung Galaxy Tab A, Tablet Samsung Ram 2GB
Baca juga : Harga Samsung Galaxy Tab A, Tablet Samsung Ram 2GB
Sumber : Liputan6.com/tekno
bagus speknya gan apalagi dengan kamera 13mpnya pasti jadi lebih jos
ReplyDelete